Pages

Sabtu, 19 Februari 2011

Inspitorial TIK


Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) definisi Ide, Ilham dan Inspirasi sebagai berikut :
  1. Ide adalah rancangan yang tersusun di dalam pikiran, gagasan dan cita-cita;
  2. Ilham adalah petunjuk dari Tuhan yang timbul dalam hati; Inspirasi yang timbul dari hati; bisikan hati; Sesuatu yang menggerakkan hati untuk mencipta (mengarang syair, lagu, dsb.);
  3. Inspirasi adalah pengaruh yang membangkitkan kegiatan kreatif di kesastraan, musik, seni lukis, dsb; Orang atau benda yang mengilhami; Gagasan yang muncul dalam ingatan; Bimbingan atau petunjuk yang diberikan Tuhan kepada orang saleh; Perbuatan atau proses menghirup udara ke dalam alat pernapasan (paru-paru).
Inspirasi saya membuat halaman Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) ini, muncul ketika saya berdiskusi dengan Bapak Hi. Erward Juanda Rusydi, S.Pd. Ketua Yayasan Dian Cipta Cendikia Lampung tentang perlunya menguasai Teknologi Informasi dan Komunikasi melalui jalur pendidikan formal maupun non formal.
Untuk mengekspresikan kecintaan kami kepada Teknologi Informasi dan Komunikasi, kami membuat halaman ini. Semoga tulisan tentang  Teknologi Informasi dan Komunikasi yang dimuat di Media Baitus-silaturrahim bermanfaat bagi pengunjung.
Bandar Lampung, 1 Juli 2010
Hormat kami,

Tidak ada komentar:

Posting Komentar